Pengaruh Riwayat Asi Eksklusif Dan Cuci Tangan Pakai Sabun Terhadap Kejadian Diare Pada Bayi

DOI: 10.29241/jmk.v9i1.1272

Author

Moh Adib(1), Elvina Triana Putri(2), Nurul Aini Suria Saputri(3), Sucahyo Mas'an Al Wahid(4), Agung Sutriyawan(5),
(1) Poltekkes Kemenkes Pontianak, Indonesia
(2) Poltekkes Kemenkes Tanjungpinang, Indonesia
(3) Poltekkes Kemenkes Tanjungpinang, Indonesia
(4) Universitas Borneo Tarakan, Indonesia
(5) Universitas Bhakti Kencana, Indonesia
Corresponding Author

Full Text

Full Text: View / Download PDF

Article Metrics

Abstract View : 392 times; PDF Download : 283 times

Abstract

Diare masih menjadi permasalahan kesehatan di Kota Bandung dan salah satu penyakit penyebab kematian pada bayi dan balita. Meningkatnya kejadian diare seiring dengan penurunan ASI Eksklusif. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh riwayat ASI eksklusif dan perilaku cuci tangan pakai sabun terhadap kejadian diare pada bayi. Penelitian ini menggunakan desain kasus kontrol. Populasi kasus dalam penelitian ini yaitu ibu yanng memiliki bayi usia 7-12 bulan yang mengalami diare, sedangkan populasi kontrol bayi yang tidak menderita diare. Sampel diambil secara random sampling sebanyak 120 responden. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner. Uji statistik yang digunakan adalah chi square. Hasil penelitian didapatkan sebagian besar balita tidak memiliki riwayat berat badan lahir rendah (70,8%), memiliki riwayat mendapatkan ASI Eksklusif (75,8%), memiliki riwayat imunisasi dasar lengkap (67,5%), dan ibu yang melakukan perilaku cuci tangan pakai sabun (67,5%). Faktor penyebab yang berhubungan dengan kejadian diare pada balita adalah Riwayat ASI eksklusif (p=0,033) dan Perilaku cuci tangan pakai sabun (p=0,019). Bayi lebih berisiko mengalami diare jika tidak diberikan ASI eksklusif dan ibu tidak melakukan perilaku cuci tangan pakai sabun. Tenaga kesehatan bagian promosi kesehatan diharapkan bisa bekerja sama dengan instansi lainnya seperti Kecamatan untuk melakukan sosialisasi mengenai pentingnya cuci tangan pakai sabun dan pemberian ASI eksklusif.

Keywords

Diare, ASI eksklusif, cuci tangan pakai sabun, berat badan lahir rendah, imunisasi

References

Adikarya, I. P. G. D., Nesa, N. N. M., & Sukmawati, M. (2019). Hubungan ASI eksklusif terhadap terjadinya diare akut di Puskesmas III Denpasar Utara periode 2018. Intisari Sains Medis, 10(3). https://doi.org/https://doi.org/10.15562/ism.v10i3.434

Akbar, H. (2019). Faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Diare pada Anak Balita di Kecamatan Sindue Kabupaten Donggala. Afiasi: Jurnal Kesehatan Masyarakat, 2(3), 78–83.

Andarini, D., Novrikasari, N., Lestari, M., & Yeni, Y. (2021). Implementasi Gerakan Respon Diare pada Balita di Kecamatan Jejawi Kabupaten Ogan Komering Ilir. Jurnal Manajemen Kesehatan Yayasan RS. Dr. Soetomo, 7(1), 9–19. https://doi.org/10.29241/jmk.v7i1.558

Asih, N. P., & Saragih, S. K. D. (2019). Hubungan Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat (Phbs) Pada Tatanan Rumah Tangga Dengan Kejadian Diare Pada Balita Umur 0–5 Tahun. Jurnal’Aisyiyah Medika, 4. https://doi.org/https://doi.org/10.36729/jam.v4i1.234

Dinkes Jawa Barat. (2019). Profil Kesehatan Jawa Barat. Dinkes Jabar. Dinkes Kota Bandung. (2019). Profil Kesehatan Kota Bandung. Dinkes Kota Bandung.

Emiliasari, D. (2022). Hubungan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) Rumah Tangga Dengan Kejadian Diare Pada Balita Di Puskesmas 23 Ilir Palembang Tahun 2022. Jurnal Ilmu Kesehatan Mandira Cendikia, 1(2), 14–25.

Firmansyah, Y. W., Ramadhansyah, M. F., Fuadi, M. F., & Nurjazuli, N. (2021). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kejadian Diare Pada Balita: Sebuah Review. Bul. Keslingmas, 40(1), 1–6. https://doi.org/https://doi.org/10.31983/keslingmas.v40i1.6605

Hanieh, S., Ha, T. T., Simpson, J. A., Thuy, T. T., Khuong, N. C., Thoang, D. D., Tran, T. D., Tuan, T., Fisher, J., & Biggs, B.-A. (2015). Exclusive breast feeding in early infancy reduces the risk of inpatient admission for diarrhea and suspected pneumonia in rural Vietnam: a prospective cohort study. BMC Public Health, 15(1), 1–10. https://doi.org/https://doi.org/10.1186/s12889-015-2431-9

Hastuty, M., & Utami, S. N. (2019). Hubungan pengetahuan ibu dengan kejadian diare pada balita di kelurahan Bangkinang Kota wilayah kerja puskesmas Bangkinang Kota Tahun 2017. Jurnal Doppler, 3(2), 32–37.

Hidayati, R. (2019). Hubungan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) Dalam Tatanan Rumah Tangga Dengan Kejadian Diare Pada Balita di Puskesmas Lubuk Buaya Padang Tahun 2018. Journal of Social and Economics Research, 1(1), 1–9. https://doi.org/https://doi.org/10.54783/jser.v1i1.1

Huliatunisa, Y., Alfath, M. D., & Hendiati, D. (2020). Cuci Tangan Bersih Menggunakan Sabun. Jurnal Pasca Dharma Pengabdian Masyarakat, 1(2), 40–46. https://doi.org/https://doi.org/10.17509/jpdpm.v1i2.24027

Kemenkes, R. I. (2018a). Data dan informasi profil kesehatan indonesia. Jakarta: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Kemenkes, R. I. (2018b). Data dan informasi profil kesehatan indonesia. Jakarta: Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Kemenkes RI. (2018). Data dan Informasi Profil Kesehatan Indonesia. Kemenkes RI.

Nur, A., & Marissa, N. (2014). Riwayat pemberian air susu ibu dengan penyakit infeksi pada balita. Kesmas: Jurnal Kesehatan Masyarakat Nasional (National Public Health Journal), 9(2), 144–149. https://doi.org/http://dx.doi.org/10.21109/kesmas.v9i2.510

Organization, W. H. (2020). World health statistics 2020. Rahmadhani, E. P., Lubis, G., & Edison, E. (2013). Hubungan pemberian ASI eksklusif dengan angka kejadian diare akut pada bayi usia 0-1 tahun di Puskesmas Kuranji Kota Padang. Jurnal Kesehatan Andalas, 2(2), 62–66. https://doi.org/https://doi.org/10.25077/jka.v2i2.120

Rahman, A., & Nur, A. F. (2015). Hubungan pemberian asi eksklusif dengan kejadian penyakit infeksi saluran pernafasan akut pada anak balita di wilayah kerja puskesmas managaisaki. Healthy Tadulako Journal (Jurnal Kesehatan Tadulako), 1(1), 39–48. https://doi.org/https://doi.org/10.22487/htj.v1i1.5

Rahmaniu, Y., Dangnga, M. S., & Madjid, A. (2022). Hubungan Pengetahuan Ibu Dengan Kejadian Diare Pada Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Lapadde Kota Parepare. Jurnal Ilmiah Manusia Dan Kesehatan, 5(2), 217–224. https://doi.org/https://doi.org/10.31850/makes.v6i2.930

Rosiska, M. (2021). Hubungan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) Ibu dengan Kejadian Diare pada Anak Balita di Puskesmas Sungai Liuk Kota Sungai Penuh Tahun 2020. Jurnal Ilmu Kesehatan Dharmas Indonesia (JIKDI), 1(2), 82–87.

Scott, J. A., Binns, C. W., Oddy, W. H., & Graham, K. I. (2006). Predictors of breastfeeding duration: evidence from a cohort study. Pediatrics, 117(4), e646–e655. https://doi.org/https://doi.org/10.1542/peds.2005-1991

Sembiring, A., Sitorus, F. E., & Butar-Butar, R. A. (2020). Hubungan Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat Dalam Tatanan Rumah Tangga Dengan Kejadian Diare. Jurnal Penelitian Keperawatan Medik, 2(2), 39–44. https://doi.org/https://doi.org/10.36656/jpkm.v2i2.238

Sentana, K. A. R. S., Adnyana, I. G. A. N. S., & Subanada, I. B. (2018). Hubungan pemberian ASI eksklusif dengan kejadian diare pada bayi. E-Jurnal Medika Udayana, 7(10), 1–9. Subekti, I., & Andriani, M. (2022). Pengaruh Perilaku Cuci Tangan Pakai Sabun Dalam Pencegahan Diare Pada Anak Usia Sekolah. Journal of Nursing Care and Biomoleculer, 7(1), 83–88. https://doi.org/https://doi.org/10.32700/jnc.v7i1.261

Sutomo, O., Sukaedah, E., & Iswanti, T. (2020). Hubungan Pemberian Asi Eksklusif Dengan Kejadian Diare Pada Bayi Di Wilayah Kerja Puskesmas Cibadak Kabupaten Lebak Tahun 2019. Jurnal Medikes (Media Informasi Kesehatan), 7(2), 403–410. https://doi.org/https://doi.org/10.36743/medikes.v7i2.250

Sutriyawan, A. (2021). Metodologi Penelitian Kedokteran dan Kesehatan: Dilengkapi Tuntunan Membuat Proposal Penelitian. PT Refika Aditama.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2023 Jurnal Manajemen Kesehatan Yayasan RS.Dr. Soetomo

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.